Portal Berita 18

lisensi

Advertisement

Friday, November 29, 2024, November 29, 2024 WIB
Last Updated 2024-11-30T07:48:20Z
Berita Utama

Gelar Karya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila di SDN Palumbonsari III, Gaya Hidup Berkelanjutan

Advertisement

KARAWANG | Portanews18.com SDN Palumbonsari III telah menyelenggarakan kegiatan Gelar Karya dalam rangka Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5) dengan tema "Gaya Hidup Berkelanjutan". Kegiatan ini melibatkan siswa dari kelas 1 hingga kelas 6 dengan dukungan penuh dari orang tua, wali kelas, dan komite sekolah. pada Sabtu, 30 November 2024.

Enny Luksiawati, Koordinator P5, menjelaskan bahwa tujuan dari kegiatan ini adalah untuk menumbuhkan kecintaan siswa terhadap lingkungan melalui kreativitas, khususnya dalam daur ulang barang-barang bekas menjadi barang baru yang bermanfaat. 

"Kami ingin menanamkan rasa syukur kepada Tuhan yang Maha Kuasa atas nikmat yang diberikan, serta mengajarkan kepada anak-anak pentingnya menjaga lingkungan," ujar Enny. pada Sabtu, (30/11/2024).

Kegiatan ini juga bertujuan membentuk karakter anak-anak, seperti kemandirian, gotong royong, serta kolaborasi antara sekolah dan orang tua. 

"Anak-anak dapat mengembangkan kreativitas mereka, serta belajar bekerja sama dengan orang tua dan guru, yang tentunya sangat mendukung kelancaran acara ini," tambah Enny.

Dalam acara tersebut, karya-karya siswa dipamerkan melalui bazzar, market day, dan pentas seni. 

Tuti Setiawati, S.Pd, Kepala Sekolah SDN Palumbonsari III, menyampaikan terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat, termasuk orang tua siswa dan komite sekolah yang telah mendukung kegiatan ini.

 "Terima kasih atas kerjasama yang luar biasa antara orang tua, guru, dan komite sekolah. Semoga kegiatan seperti ini bisa berkembang lebih maju di masa yang akan datang," ucap Tuti.

Reporter : Deden