Portal Berita 18

lisensi

Advertisement

Sunday, January 7, 2024, January 07, 2024 WIB
Last Updated 2024-09-01T20:00:01Z
Berita Utama

Caleg DPR RI Waras Wasisto Berikan Bantuan Paket Sembako untuk Warga Terdampak Banjir di Karawang

Advertisement

KARAWANG | Portanews18.comCalon Anggota DPR RI dari PDI Perjuangan Waras Wasisto melalui Tim Pemenangannya memberikan bantuan paket sembako kepada warga terdampak banjir di Desa Karangligar, Kecamatan Telukjambe Barat, Kabupaten Karawang, Senin (8/1/2024).

Bantuan tersebut diterima Ranting dan pengurus Anak Cabang PDIP Kecamatan Telukjambe Barat untuk diteruskan pada warga terdampak.

Dalam kesempatan tersebut, Adi Candra, tim relawan Waras Wasisto, menyampaikan permohonan maaf atas ketidakhadiran Bang Waras sapaan akrab cakeg PDI-P Waras Wasisto.

"Bang Waras tidak bisa hadir karena ada agenda yang tidak bisa ditinggalkan. Beliau menyampaikan salam hormat dan permohonan maafnya kepada warga terdampak," ujar Adi.

Adi juga menyampaikan pesan dari Waras Wasisto yang mendoakan semoga musibah banjir tersebut menjadi ujian untuk kita semua. Waras Wasisto juga berharap musibah banjir tersebut segera berakhir.

Selain itu, Adi juga menyampaikan bahwa Waras Wasisto akan terus memberikan perhatian kepada warga terdampak banjir. Ia akan berusaha untuk membantu warga terdampak semaksimal mungkin.

"Bang Waras akan terus memberikan perhatian kepada warga terdampak banjir. Beliau akan berusaha untuk membantu warga terdampak semaksimal mungkin. Dan mudah-mudahan bantuan ini sedikit banyak bisa membantu meringankan," ujar Adi.

Bantuan paket sembako yang diberikan Waras Wasisto berupa beras, mie instan, air mineral dan lainnya. Bantuan tersebut disambut baik oleh warga terdampak banjir.

"Terima kasih atas bantuannya. Bantuan ini sangat bermanfaat bagi kami," ujar salah seorang warga terdampak banjir.

Warga terdampak banjir berharap, bantuan tersebut dapat meringankan beban mereka yang terdampak banjir. Mereka juga berharap, musibah banjir tersebut segera berakhir. (Red)